Pendampingan Penyusunan RR dan RTP

Dalam rangka Penyusunan Risk Register dan Rencana Tindak Pengendalian (RTP) yang dilakukan oleh OPD-OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Pekalongan, Inspektorat Daerah Kota Pekalongan melakukan pendampingan kepada OPD dalam melakukan penyusunan Risk Register dan RTP guna mengurangi terjadinya kesalahan dalam pelaksanaan kegiatan.
Pelaksanaan kegiatan ini diawali dengan penjelasan overview atas materi Risk Register dan RTP sehari sebelumnya di aula Inspektorat Daerah, kemudian dilanjutkan dengan penyusunan Risk register dan RTP oleh peserta dengan didampingi oleh Satgas SPIP Inspektorat Daerah Kota Pekalongan mulai dari tanggal 9 Agustus sampai dengan 25 Agustus 2022.
Tujuan penyusunan Risk Register ini adalah membuat daftar kejadian resiko yang mungkin terjadi, penyebab terjadinya resiko, dampak dan probabilitas terjadinya resiko, serta cara mengatasi dan mengendalikan resiko. Risk register ini kemudian dijadikan dasar penyusunan program manajemen risiko, termasuk sebagai referensi dalam menyusun rencana audit berbasis risiko.
Diharapkan dengan kegiatan ini, dapat diperoleh gambaran menyeluruh perihal apa dan bagaimana resiko tersebut pada masing-masing OPD sehingga dapat meminimalisir terjadinya kegagalan dalam pelaksanaan program kegiatan.
Pelaksanaan kegiatan ini diawali dengan penjelasan overview atas materi Risk Register dan RTP sehari sebelumnya di aula Inspektorat Daerah, kemudian dilanjutkan dengan penyusunan Risk register dan RTP oleh peserta dengan didampingi oleh Satgas SPIP Inspektorat Daerah Kota Pekalongan mulai dari tanggal 9 Agustus sampai dengan 25 Agustus 2022.
Tujuan penyusunan Risk Register ini adalah membuat daftar kejadian resiko yang mungkin terjadi, penyebab terjadinya resiko, dampak dan probabilitas terjadinya resiko, serta cara mengatasi dan mengendalikan resiko. Risk register ini kemudian dijadikan dasar penyusunan program manajemen risiko, termasuk sebagai referensi dalam menyusun rencana audit berbasis risiko.
Diharapkan dengan kegiatan ini, dapat diperoleh gambaran menyeluruh perihal apa dan bagaimana resiko tersebut pada masing-masing OPD sehingga dapat meminimalisir terjadinya kegagalan dalam pelaksanaan program kegiatan.